Jangan Sampai Kelewatan, Yuk Simak Langsung Event Mabar Kuy Kalimantan!

Futureloka

Loading

Halo sobat! Bagi kalian pecinta games Free Fire atau Point Blank dan berdomisili di Kalimantan, persiapkan diri kalian ya! Karena pendaftaran event ‘Mabar Kuy Kalimantan’ yang dipersembahkan oleh IndiHome kini sudah dibuka.

Pendaftaran event ini sudah dibuka mulai tanggal 1 September 2020 dan gratis khusus warga Kalimantan. Turnamen ‘Mabar Kuy Kalimantan’ sendiri akan dilaksanakan setiap hari Rabu pukul 16:00 – 22:00 WITA. Adapun total hadiah yang ada di turnamen ini mencapai Rp59,5 Juta!

Untuk kalian warga Kalimantan yang ingin mendaftar di turnamen ini, ada beberapa persyaratan dan ketentuan yang harus dipenuhi.

Untuk persyaratan mengikuti Mabar Kuy Kalimantan adalah sebagai berikut:

  1. Minimal satu pemain dalam setiap tim wajib berlangganan IndiHome atau IndiHome Paket Gamer (Baik pelanggan lama atau pelanggan baru).
  2. Bebas biaya pendaftaran (Khusus warga Kalimantan).
  3. Setiap pemain wajib mendaftarkan diri sebagai SOBI (Sobat IndiHome) di sobat.indihome.co.id dan menjadi bagian dalam SOBIC (Sobat IndiHome Community)
  4. Setiap pemain wajib follow akun Instagram, Fanspage Facebook, dan subscribe YouTube UPoint Esport:

Setelah mem-follow dan subscribe channel YouTube, screenshot semua buktinya.Nah, untuk ketentuan registrasi event Mabar Kuy Kalimantan adalah sebagai berikut:

  1. Mengisi form registrasi Mabar Kuy Kalimantan di https://indihomegamer.id/
  2. Setelah mengisi form, para peserta akan di-invite ke Grup WhatsApp.
  3. Khusus peserta Mabar Point Blank, dapat bermain di rumah ataupun di warnet dengan jaringan internet IndiHome dan tetap menjalankan protokol COVID-19.

Itulah beberapa syarat dan ketentuan untuk kalian warga Kalimantan yang ingin mengikuti event Mabar Kuy Kalimantan yang dipersembahkan oleh IndiHome. Untuk kalian yang berada di luar Kalimantan, jangan berkecil hati. Kalian bisa melihat seluruh pertandingan Mabar Kuy Kalimantan secara live streaming di YouTube UPoint Esport.