[REVIEW] realme Narzo 50A, Smartphone Terjangkau yang Siap Libas Game Terkini!

Futureloka

Loading

realme menjadi salah satu brand yang mendapatkan penjualan yang sangat banyak pada tahun 2021 ini, tentunya menghadirkan beberapa produk unggulan yang memiliki spesifikasi yang bagus namun tetap menghadirkan harga yang sangat terjangkau. Salah satu produk andalannya adalah seri Narzo yang ikut hadir pada tahun 2021.

Nah, pada kesempatan kali ini tim Futureloka akan membahas tentang realme Narzo 50A yang bisa dibilang dapat kalian andalkan untuk bermain game dalam waktu yang lama. Tidak perlu berlama-lama lagi langsung saja kita simak ulasan tentang Narzo 50A lebih lengkap pada artikel di bawah ini.

Spesifikasi realme Narzo 50A

Sebagai ponsel gaming memang sudah seharusnya membawa ukuran layar yang lebih lebar untuk memaksimalkan ketika menonton atau bermain game. Sehingga pengguna bisa secara leluasa untuk memaksimalkan pengalaman dalam gaming. Layar yang disediakan oleh Realme berukuran 6.5 inci dengan aspek rasio 20:9. Layar tersebut didukung menggunakan resolusi HD Plus 720 X 1600 pixels.

Perangkat memiliki RAM 4 GB (LPDDR4x) yang dipasangkan dengan memori internal 64 GB atau 128 GB. Pengguna masih dapat menambah memori eksternal melalui slot microSD (dedicated). HP baru ini mempunyai layar IPS LCD 6,5 inci HD+ (720 x 1600 piksel) dengan kecerahan 570 nits. Kita dapat melihat adanya modul kamera berbentuk persegi di bagian belakang. Tepat di bawah modul kamera serta flashlight, terdapat tulisan Narzo dan sensor sidik jari di sampingnya.

 

Desain realme Narzo 50A

Untuk bagian desain, realme narzo 50A tetap mempertahankan Desain Garis Diagonal yang otentik, sama seperti desain pada seri pendahulunya, realme narzo 30A. Pada desain yang menyajikan tekstur diagonal, memberikan kemudahan untuk digengam saat bermain game dan juga memberi pengguna sebuah kesan visual baru.

Desain Samrtphone dengan ukuran 6.5 inci, dan cukup ramping karena dimensi 9.6mm, dan memiliki bobot hanya 207g ini menunjunkan, bahwa smartphone ini nyaman untuk digunakan sehari-hari.

Selain itu, perubahan terbesar realme narzo 50A dibandingkan pendahulunya, dengan adanya modul sidik jari dan modul kamera dalam wadah yang sama. Hal ini dapat membuat desain bagian belakang lebih rapi secara keseluruhan dan memberikan tampilan yang serasi.

Kamera realme Narzo 50A

Peningkatan cukup tajam dihadirkan realme pada seri narzo 50A ini. Suksesor dari realme narzo 30A ini sudang menggunakan konfigurasi tiga kamera dengan besaran 50MP.

Sensor 50MP pada kamera utama ini cocok untuk pengguna yang gemar fotografi. Selain itu, kamera realme narzo 50A ini disertai dengan lensa Potret B&W 2MP dan sensor makro 2MP, sedangkan untuk kamera depan memiliki resolusi 8MP. Untuk sensor 50MP, kualitas gambarnya bagus, menawarkan detail yang cukup tajam dan warna yang natural dengan eksposur pada hasil foto yang sangat seimbang.

Kamera ini memiliki fitur 50MP mode, Night mode, Portrait mode, Ultra-Macro, Panoramic view, dan Pro mode, yang memungkinkan pengguna untuk memodifikasi White Balance, ISO hingga Autofocus layaknya seorang fotografer profesional. Untuk perekaman video, Anda dapat merekam video dengan resolusi 1080p dari kamera depan dan belakang dengan kecepatan 30 FPS.

Harga dan Baterai realme Narzo 50A

Salah satu keunggulan dari realme narzo 50A adalah kapasitas baterai 6.000 mAh, kami cukup kesulitan untuk menghabiskan daya baterai tersebut hingga 0%, yang akhirnya dapat kami simpulkan bahwa smartphone realme ini dapat digunakan sekitar 10 jam untuk bermain game, streaming, atau menjelajahi berbagai aplikasi media sosial sekaligus. Bahkan jika hanya digunakan untuk pemakaian normal, daya baterai tersebut dapat bertahan hingga dua hari.

Untuk teknologi pengisian dayanya, realme narzo 50A telah mendukung pengisian cepat 18W yang membutuhkan waktu sekitar 2,5 jam untuk mengisi daya hingga penuh. Sedangkan untuk harga sendiri sangat terjangkau, yaitu dibanderol dengan harga IDR 2.099.000 untuk varian 64GB dan juga IDR 2.199.000 untuk varian 128GB.

Kesimpulan Review realme Narzo 50A

Menurut tim Futureloka sendiri realme narzo 50A adalah smartphone yang bagus mengingat bandrol harga yang dimilikinya. Dengan harga yang terjangkau tersebut, segala keunggulan telah dimiliki oleh smartphone realme ini seperti layar besar, prosesor yang menghasilkan performa cepat, sensor kamera yang menghasilkan foto cukup bagus hingga baterai berkapasitas besar dan tahan lama. Semua keunggulan tersebut menjadikan realme narzo 50A sebagai pilihan yang menarik untuk dimiliki untuk memenuhi berbagai kebutuhan pengguna.