Banyak vendor yang telah merilis smarthphone sehingga persaingan di kancah industri ini tidak terelakan, salah satunya Vivo. Banyak produk yang telah dibuat Vivo dengan spesifikasi mumpuni, sebut saja Vivo Y55L. Untuk Vivo Y55L ini menyasang pada segmen entry-level.
Namun, walaupun Vivo menempatkan seri ini di kelas entry-level tetap saja Vivo Y55L ini memiliki tampilan dan spesifikasi yang tak kalah dengan para pesaingnya. Perjuangan Vivo pun tak sia-sia karena dengan mengeluarkan smartphone untuk segmen entry-level, maka dapat dipastikan banyak masyarakat yang menikmati smartphone ini. Kali ini Tim Futureloka akan membahas mengenai Spesifikasi Lengkap dan Harga Resmi Serta Bekas HP Vivo Y55L Terbaru di Indonesia 2017, berikut ulasan selengkapnya :
Spesifikasi Lengkap Vivo Y55L
Jika dilihat dari tabel spesifikasi dibawah, dapat dikatakan bahwa Vivo Y55L ini memiliki kinerja yang baik. Dan jika kita lihat terdapat perbaharuan dari seri sebelumnya, yaitu Vivo Y51L.
|
5.2 inci IPS Capacitive , 720x 1280 pixels |
|
3G HSDPA, HSPA+, 4G LTE |
|
Android v6.0 Marsmallow |
|
CPU Snapdragon 430 + GPU Adreno 505 |
|
RAM : 2 GB , Internal : 16 GB , MicroSD : up to 128 GB |
|
8 MP , LED Flash , Autofocus |
|
5 MP |
|
Proximity , Accelerometer , Ambient Light , Gyro, |
|
Gold, Space Grey |
|
Li Lion 2730 mAh |
Desain dari Vivo Y55L
Meskipun menyasar pada kelas pemula namun smartphone Vivo ini tampak begitu elegan. Dimulai dari dimensinya yang memiliki ukuran 147.9 mm X 72.9 mm X 7.5 mm dan bobot sebesar 142 gram bermaterialkan plastik dan metal ini akan membuat siapapun nyaman digenggam dengan satu tangan dan tidak licin. Vivo Y55L ini juga memiliki ketebalan yang hanya sebesar 7,5 mm sehingga akan menampilkan bentuk ponsel yang cukup slim di kelasnya. Pada bagian lagi Vivo Y55L ini juga terdapat speaker yang terletak di bagian bawah dengan kualitas suara yang baik. Sektor desain eksterior dari Vivo Y55L ini memang menampilkan bentuk yang terbilang cukup mewah dan elegan.
Layar dari Vivo Y55L
Dari sektor layar Vivo Y55L ini juga bisa dibilang menarik, karena sudah menggunakan teknologi IPS LCD capacitive touchscreen dengan layar seluas 5.2 inch. Untuk kemampuan resolusi yang diciptakan dari smartphone ini pun sudah HD, yaitu 720 x 1280 pixels dengan kerapatan yang mencapai 282 ppi sehingga objek yang dihasilkan tidak akan mudah pecah. Walaupun HD tetapi tetap saja memiliki visualisasi yang baik, karena dilengkapi dengan user interface Funtouch OS 3.0 yang akan menghasilkan colorful dan stylish. Berita baiknya lagi adalah disektor layar dari Y55L ini juga sudah dilengkapi dengan lapisan layar 2.5D Curved Glass yang siap melindungi layarnya dari goresan. Menariknya lagii Vivo Y55L disematkan fitur smart split 2.0 yang dapat menjalankan dua aplikasi berbeda dalam satu waktu. Dengan kandungan komponen seperti diatas, dapat dikatakan Vivo Y55L ini dapat menghasilkan tampilan yang jernih dengan sudut pandang yang luas.
Dapur Picu Vivo Y55L
Selain memiliki desain yang tampak mewah dan elegan, Vivo Y55L ini juga dilengkapi dengan komponen-komponen yang berkualitas. Supaya pengoperasiannya bisa berjalan secara lancar Vivo memasanginya dengan menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 430. Tak ketinggalan juga prosesor Octa-core Quad-core 1.4 GHz Cortex-A53 & Quad-core Cortex-A53 sehingga menjadikan smartphone entry-level ini memiliki performa yang gesit. Sektor ini juga telah disematkan dengan RAM berkapasitas 2 GB yang akan membuat multitasking berjalan lancar. Vivo juga Y55L telah membekali sebuah kartu grafis atau GPU Adreno 505 untuk tampilan grafis, sehingga akan membuat tampilan lebih nyata. Semua komponen handal tersebut berjalan diatas platform OS Android Marshmallow yang dikenal memiliki beragam fitur menarik dan canggih.
Media Penyimpanan dari Vivo Y55L
Produk Vivo ini tetap memiliki komponen yang berkualitas walaupun pihak Vivo menempatkan smartphone ini di kelas pemula. Vivo Y55L ini menyediakan penyimpanan internal sebesar 16 GB untuk menunjang kebutuhan file pribadi maupun file sistem. smartphone ini juga dilengkapi Slot microSD yang daoat diekspansi hingga kapasitas 128 GB jika dirasa masih kurang media penyimpanannya. Namun, penggunaan microSD card ini nantinya harus mengorbankan slot SIM 2 dikarenakan sudah slot sim hybrid.
Kamera dari Vivo Y55L
Pada sektor dokumentasi dari Vivo Y55L ini juga tidak bisa dipandang seblah mata, karena produk asal Vivo ini memiliki Camera belakang 8 MP dan dapat merekam video dengan resolusi Full HD 1080p@30fps. Lalu tak ketinggalan juga feature Autofocus serta LED Flash yang memaksimalkan ketajaman dan kejernihannya. Lalu untuk kamera depan, Vivo ini mengandalkan kamera beresolusi 5 MP yang juga dilengkapi dengan screen flash sehingga hasil foto akan lebih cerah walaupun tanpa LED Flash.
Konektivitas dari Vivo Y55L
Tak hanya sektor fotografi dan mesinnya saja, spesifikasi Vivo Y55L ini juga sudah mendukung akses jaringan internet 4G LTE yang diklaim sebagai jaringan tercepat saat ini. Sehingga akan membuat penggunanya menjadi lebih nyaman ketika berselancar ria di internet dengan lancar. Vivo juga membekalinya dengan fitur Bluetooth, microUSB v2.0, dan USB OTG dan A-GPS yang akan yang makin menaikkan kehebatan smartphone ini.
Baterai dari Vivo Y55L
Dibalik bodi yang kokoh dan canggih ini, terdapat baterai non- removable dengan kualitas yang baik. Baterai yang diusung smartphone Vivo ini memiliki kapasitas yang cukup, yaitu sebesar 2.650 mAh untuk menjalankan Vivo Y55L, terutama pada sektor mesin pacu guna menjaga kestabilan kinerja operasionalnya. Sayangnya, ponsel Vivo ini belum dilengkapi dengan fast charging.
Harga Resmi dan Bekas Vivo Y55L di Indonesia
Harga Baru | Harga Bekas |
Rp. 2,5 jutaan | Rp. 1,6 jutaan |
Harga Vivo Y55L saat ini dibandrol dengan harga Rp. 2,5 jutaan saja, sedangkan untuk bekas dihargai sebesar Rp. 1,6 jutaan tergantung kondisi. Spesifikasi yang ditawarkan Vivo Y55L tergolong canggih mengingat harga yang ditawarkan tergolong terjangkau. Tak perlu ditanya lagi dengan daya tarik yang tentu saja akan mempengaruhi antusias masyarakat akan smartphone ini. Dengan dimilikinya spesifikasi yang lebih unggul dari seri sebelumnya yakni Vivo Y51L, tentu akan meramaikan persaingan smartphone dikelas entry- level.
Tanggal Rilis Resmi Vivo Y55L di Indonesia
Dengan kesuksesan Vivo meluncurkan seri Vivo Y51L, produsen asal Cina ini terus menunjukan eksistensinya dengan merilis smartphone Vivo Y51L pada akhir 2016. Memiliki beberapa perubahan dari seri sebelumnya, justru akan semakin mumpuni produk Vivo ini. Memang selama ini Vivo selalu menciptakan smartphone dikelas menengah, tapi dengan adanya Vivo Y55L ini diharapkan memenuhi kebutuhan masyarakat dari berbagai kalangan, khusunya di Indonesia.