Perbandingan Bagus Mana HP Xiaomi Redmi 4A VS Samsung Galaxy J3
Harga dapat menjadi salah satu titik penentu dalam memilih smartphone. Apalagi jika kita dapat mencari smartphone dengan kualitas tinggi namun dengan harga yang cukup terjangkau. Tim Futureloka melihat hal tersebut menjadi topic yang pas dalam memberikan saran serta informasi mengenai smartphone yang canggih namun ramah dikantung.
Kali ini, Xiaomi Redmi 4A dan Samsung Galaxy 3 menjadi topic yang akan dibahas oleh Tim Futureloka. Apakah Xiaomi yang memiliki kualitas tinggi namun dengan harga yang miring dapat bersaing dengan Samsung yang kali ini merilis produk yang meskipun tergolong menengah kebawah namun memiliki kualitas brand ternama? Daripada penasaran, langsung saja simak ulasannya berikut ini.
Perbandingan Spesifikasi Xiaomi Redmi 4A VS Samsung Galaxy J3
Xiaomi Redmi 4A |
Samsung Galaxy J3 |
· Diumumkan : November 2016 | · Diumumkan : Januari 2016 |
JARINGAN |
|
|
|
DIMENSI |
|
|
|
LAYAR |
|
|
|
HARDWARE & SOFTWARE |
|
|
|
KAMERA |
|
|
|
MEMORI |
|
|
|
SUARA |
|
· Vibration; MP3, WAV ringtones
· Loudspeaker · 3.5mm jack |
|
KONEKTIVITAS |
|
|
|
SENSOR |
|
|
· Accelerometer
· Proximity · Compass · Gyro |
BATERAI |
|
|
|
WARNA |
|
|
· White
· Gold · Black |
Layar Xiaomi Redmi 4A dan Samsung Galaxy J3
Bagus mana? Xiaomi Redmi 4A, karena layar yang lebih besar , tajam, dan dengan proteksi Corning Gorilla Glass.
Memiliki layar IPS berukuran super luas 5 inchi dengan resolusi 720 x 1280 pixel. Teknologi layar LCD IPS telah dilengkapi dengan proteksi Corning Gorilla Glass. Kerapatan layar hingga 296 ppi density. MIUI 8 juga hadir dalam menyajikan tampilan antarmuka.
Sedangkan pada Samsung Galaxy J3 dibekali dengan layar Super AMOLED khas Samsung dengan bentang luas mencapai 4,7 inchi. Dari segi resolusi terlihat jelas bahwa Samsung Galaxy J3 memiliki resolusi lebih kecil yakni 520 x 960 pixel dan kerapatan layar yang cukup tipis yaitu 243 ppi density. Sayangnya smartphone ini tak dilengkapi dengan perangkat proteksi untuk melindungi layar.
Berat dan Desain Xiaomi Redmi 4A dan Samsung Galaxy J3
Bagus mana? Xiaomi Redmi 4A, karena desain yang modern dan memiliki varian warna yang menarik.
Memiliki dimensi seluas 139.9 mm x 70.4 mm x 8.5 mm, Xiaomi Redmi 4A nyaman untuk digenggam oleh satu tangan dan juga tergolong ringan dengan berat mencapai 131 gram. Terdapat tiga warna yang tersedia yakni gold, rose gold, dan dark gray.
Sementara itu, Samsung Galaxy J3 memiliki kemiripan dengan generasi Galaxy J lainnya yakni dengan bentuk lengkung disetiap sudut dan home screen yang didesain berbentuk elipse. Dimensi pada Samsung Galaxy J3 seluas 142.3 x 71 x 7.9 mm ternyata lebih luas dari pesaingnya ini. Sedikit lebih berat, bobot pada Samsung Galaxy J3 ini sebesar 138 gram.
Dapur Pacu Xiaomi Redmi 4A dan Samsung Galaxy J3
Bagus mana? Xiaomi Redmi 4A, karena RAM yang luas serta sistem operasi yang lebih canggih.
Xiaomi yang terkenal dengan harga yang murah namun memiliki kualitas yang baik ini ternyata tidak mengecewakan. Xiaomi Redmi 4A dibekali dengan chipset Qualcomm Snapdragon 625 dan processor bertenaga Octa-core berkecepatan 1.4 GHz. Dukungan RAM 2 GB juga sangat membantu dalam pengoperasian aplikasi.
Pada Samsung Galaxy J3 sendiri memiliki dapur pacu ditenagai dengan processor Quad-core 1.2 GHz da chipset Snapdragon 410. RAM sebesar 1 GB dapat dinyatakan minim jika dibandingkan dengan Xiaomi Redmi 4A.
Mengandalkan GPU Adreno 308, tampilan yang divisualisasi melalui layar pada smartphone ini sudah cukup ideal. Kinerja OS Marshmallow yang telah dijalankan pada smartphone ini memiliki kinerja ringan dengan berbagai fitur baru.
Pilihan GPU Adreno 360 yang menjadi grafik card pada Samsung Galaxy J3 merupakan pilihan yang bija. Meski begitu jika dibandingkan dengan Xiaomi Redmi 4A, Samsung Galaxy J3 masih memiliki sistem operasi Android v.5.1 Lollipop yang merupakan satu tingkat dibawah sistem operasi Xiaomi Redmi 4A.
Kapasitas Penyimpanan Xiaomi Redmi 4A dan Samsung Galaxy J3
Bagus mana? Xiaomi Redmi 4A, karena memori internal lebih luas dan ekspansi memori eksternal juga dapat menampung ukuran yang lebih besar.
Dari segi penyimpanan, smartphone ini memiliki memori internal yang bisa dibilang luas dengan kapasitas hingga 16 GB. Tak sampai disitu saja, kamu juga bisa menambah ekspansi menggunakan slot microSD Card hingga 128 GB.
Kali ini Samsung Galaxy J3 juga harus mengakui kekalahannya pada Xiaomi Redmi 4A. Ruang penyimpanan seluas 8 GB yang dapat diperluas hingga 64 GB dengan memanfaatkan slot microSD ternyata masih terbilang minim.
Konektivitas Xiaomi Redmi 4A dan Samsung Galaxy J3
Bagus mana? Seri, karena konektivitas kedua smartphone ini masing-masing menggunakan jaringan 4G LTE.
Mendukung Dual SIM alias dapat menampung dua SIM Card dalam satu smartphone secara bersamaan, hal ini dapat menjadi sangat efisien bagi kamu yang memiliki dua nomor sekaligus. Dan lebih dari itu, smartphone ini juga telah didukung oleh jaringan super cepat 4G LTE.
Begitu pula halnya pada Samsung Galaxy J3 yang juga mendukung konektivitas super cepat dengan jaringan 4G LTE. Tak mau kalah, Samsung Galaxy J3 juga mendukung dual SIM yang dapat menampung dua SIM card secara bersamaan.