Erajaya Digital membuka kuartal kedua tahun 2023 dengan meresmikan 51 gerai ritel baru yang tersebar di Pulau Jawa, Kalimantan, Maluku, Sumatera dan Sulawesi. Ekpansi footprint ritel yang terus dilakukan merupakan komitmen dari Erajaya Digital agar semakin banyak pelanggan yang bisa mengakses produk gadget, aksesoris dan perangkat IoT dengan pengalaman berbelanja secara omnichannel.
Sejumlah catatan penting dalam peresmian kali ini:
- Erafone Ruko Kolaka menjadi gerai Erafone pertama di Kabupaten Kolaka sekaligus gerai Erafone kedua di Provinsi Sulawesi Tenggara.
- Erafone Ruko Petung Penajam menjadi gerai Erafone pertama di Kabupaten Penajam Paser Utara, Provinsi Kalimantan Timur.
- Erafone Ruko Tomohon merupakan gerai Erafone pertama di Kota Tomohon, Provinsi Sulawesi Utara.
- Xiaomi Store Maluku City Mall menjadi gerai Xiaomi Store pertama di wilayah Maluku dan sekitarnya.
Joy Wahjudi, CEO Erajaya Digital, mengatakan, “Berpegang pada komitmen kami, Erajaya Digital terus mengembangkan sayap dan melayani pelanggan-pelanggan baru melalui pembukaan 51 gerai ritel yang tersebar di berbagai wilayah di Indonesia, termasuk di banyak kota-kota baru. Berdasarkan laporan dari We Are Social pada bulan Januari 2023, angka penetrasi internet di Indonesia telah mencapai 77% dari total populasi atau sebesar 212,9 juta jiwa, dan dari populasi tersebut sebanyak 98,3% terkoneksi ke internet menggunakan smartphone. Melalui gerai kami yang makin tersebar luas, pelanggan dimudahkan dalam mendapatkan smartphone idamannya, apalagi dengan tersedianya layanan seperti Upgrade Terusss!, Click n’ Pickup serta Mobile Shopping.”
Berikut daftar gerai baru yang diresmikan oleh Erajaya Digital kali ini:
1. Erafone Megastore Cileungsi Raya | 27. Erafone Ruko Cibeber Cianjur |
2. Erafone Megastore Pondok Bambu | 28. Erafone Jatinangor Town Square |
3. Erafone Trans Studio Mall Bandung | 29. Erafone Ruko Petung Penajam |
4. Erafone Megastore Ruko Kolaka | 30. Erafone Kosambi Malabaar Bandung |
5. Erafone Pasir Jambu Bogor | 31. Erafone Ruko Rajamandala Cipatat |
6. Erafone Pondok Kopi Raya | 32. Erafone Ruko Delta Pawan Ketapang |
7. Erafone Raya Tengah Pasar Rebo | 33. Erafone The Park Kendari |
8. Erafone Pandu Raya | 34. Erafone Ruko Poros Barru |
9. Erafone Bangko Jambi | 35. Erafone Ruko Tomohon |
10. Erafone Laut Dendang | 36. Erafone Ruko Amurang |
11. Erafone Ruko Muara Enim | 37. Erafone Ngawi |
12. Erafone Ruko DI Panjaitan | 38. Erafone Magetan |
13. Erafone Ruko Kertapati | 39. Erafone Plaza Madiun |
14. Erafone Kota Agung | 40. Erafone Pacitan |
15. Erafone Natar | 41. Erafone Caruban |
16. Erafone Panjang | 42. Erafone Pare |
17. Erafone Batu Ampar Balikpapan | 43. Erafone Mojoagung |
18. Erafone Ruko Banyumas | 44. Erafone Raya Lombok |
19. Erafone Ruko Kalinyamatan | 45. Erafone Tigaraksa |
20. Erafone Ruko Cikajang Garut | 46. Erafone Legok |
21. Erafone Ruko Plered Purwakarta | 47. Erafone Dasana Indah |
22. Erafone Ruko Kadungora Garut | 48. Erafone Cisoka |
23. Erafone Godean Bantul | 49. iBox Gajah Mada Plaza |
24. Erafone Ruko Leles Garut | 50. Xiaomi Store Maluku City Mall |
25. Erafone Ruko Kapten Hanafiah S | 51. Xiaomi Store Manado Town Square |
26. Erafone Ruko Parungkuda Sukabumi |
Para pelanggan berhak menikmati promo menarik selama periode grand opening yang berlangsung pada tanggal 14-16 April 2023 pada outlet tertentu*.
- Voucer belanja hingga Rp500.000 untuk pembelian smartphone.
- Diskon hingga Rp3.200.000.
- Flash sale produk ekosistem dari Xiaomi mulai dari Rp49.000 (khusus Xiaomi Store).
- Harga khusus produk smartphone dan televisi Xiaomi (khusus Xiaomi Store).
- Kesempatan mendapatkan hadiah langsung untuk pembelian minimal Rp2.500.000.
- Tambahan diskon hingga Rp750.000 untuk pemegang kartu debit BRI.
- Tambahan diskon hingga Rp750.000 dan cicilan 0% hingga 24 bulan untuk pemegang kartu kredit BCA, BSI dan Mandiri di gerai Erafone tertentu.
- Tambahan diskon hingga Rp300.000 dan cicilan 0% hingga 12 bulan untuk pemegang kartu debit BRI dan kartu kredit BCA, BRI dan Mandiri di Xiaomi Store.
- Cicilan tanpa kartu kredit melalui penawaran dari mitra pembiayaan.