Perbandingan Hasil Kamera Oppo F1S VS Samsung Galaxy S6
Sektor Bidik Membidik Foto Andalkan Duet Kamera Utama dan Kamera Depan
Oppo F1s ini memiliki keunggulan tersendiri pada sektor fotografinya. Untuk memanjakan pengguna, Oppo menyematkan perangkat kamera utama yang berada di bagian belakang Oppo F1s ini dengan ukuran 13 MP.
Untuk fasilitas video record, Oppo F1s ini memiliki kemampuan 1080p@30 fps. Keunggulan fotografi untuk Oppo F1s ini adalah pada kamera depan atau kamera selfie yang membawa kekuatan 16 MP. Tak hanya itu saja, spesifikasi Oppo F1s inipun juga bisa digunakan untuk merekam video dengan kualitas 1080p@ 30fps yang tampak lebih nyata.
Sektor Dokumentasi Dipersenjatai Kamera Utama Berkapasitas 20 MP dan Dilengkapi dengan LED Flash
Pada bagian belakang Samsung Galaxy S6 anda bisa memanfaatkan kamera berkekuatan 20 MP, yang disandingkan dengan LED flash. Hasil gambar yang dihasilkan pun berkualitas tinggi. Anda dapat menghasilkan foto beresolusi super pada Samsung Galaxy S6 Sebesar Full HD. Maka untuk sekedar menjepret objek menarik dan dicetak dengan ukuran besar pun, bisa anda lakukan sendiri dengan mengandalkan smartphone ini.
Bagi penggunanya yang doyan video call, manfaatkan lini secondary cameranya. Selain menghasilkan foto yang berkualitas dengan ukuran kamera 5 MP, anda juga bisa memanfaatkannya untuk record video. Hasil rekamannya adalah 1080p pada 30fps.
Perbandingan dari Segi Harga Oppo F1S VS Samsung Galaxy S6 di Indonesia
Harga Oppo F1s untuk saat ini bisa didapatkan dengan harga 2, 8 jutaan untuk harga barunya. Dan untuk harga bekasnya dibandrol dengan harga 2, 4 jutaan tergantung kondisi. Sedangkan, harga Samsung Galaxy S6 saat ini masih stabil diangka 6,7 Jutaan. Sedangkan untuk harga bekasnya masih 4,0 jutaan tergantung kondisi.Dengan harga yang cukup terjangkau ini kami rasa Samsung Galaxy S6 bisa menjadi pilihan yang sanagt tepat untuk kamu yang menginginkan smartphone dengan tampilan yang bagus dan performa yang sangat ngebut.
Perbandingan dari Segi Baterai Oppo F1S VS Samsung Galaxy S6
Kapasitas Suplai Daya Li-Ion 3.075 mAh
Untuk memenuhi segala kebutuhan, Oppo membekali F1s ini dengan baterai non-removable Lithium Ion berkapasitas 3.075 mAh. Dengan melihat pada spesifikasi dan performa perangkat yang ada, jumlah daya ini termasuk sudah cocok. Berbekal kapasitas tersebut, Oppo F1s akan bisa beraktivitas secara normal selama seharian.
Baterai Berkapasitas Paling Besar Pada Zamannya Perilisannya 4000 mAh
Sebelum benar – benar menyimpulkan bahwa smartphone ini layak ada di kelas atas, kita lihat dulu kapasitas baterainya. Samsung mendayai Samsung Galaxy S6 dengan baterai Li-Ion berkapasitas 4000 mAh. Jika digunakan dalam koneksi 3G, kapasitas tersebut bisa bertahan hingga 18 jam.
Kedua smartphone terbaik pada kelas menengah keatas ini dari vendornya masing – masing ini merupakan produk terbaik dari kedua vendor yang sudah tidak asing ditelinga kita ini memiliki kelebihan yang luar biasa, namun bukan berarti tidak memiliki kekurangan. Pilihlah smarthone dengan bijak dan dapat memenuhi kebutuhan dalam beraktivitas sehari – hari. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!