Spesifikasi Lengkap dan Harga Resmi Serta Bekas HP Vivo V7+ Plus Terbaru di Indonesia 2017

Futureloka

Loading

vivo-v7+-3

Setelah sukses dengan produknya yang bertajub Vivo V5. Tidak membuat langkah vendor asal Taiwan ini berhenti sampai situ saja. Belum lama ini Vivo merilis smartphone high-endnya yang diberi nama Vivo V7+.

Memang sudah terkenal akan kemampuan yang dimiliki V Series milik Vivo. Selain itu juga Vivo V7+ ini banyak membawa kelebihan dan perbaharuan dari seri sebelumnya. Kali ini Tim Futureloka berkesempatan untuk membahas mengenai Spesifikasi Lengkap dan Harga Resmi Serta Bekas HP Vivo V7+ Plus Terbaru di Indonesia 2017, berikut ulasan selengkapnya :

Spesifikasi Lengkap HP Vivo V7+

Sesuai dengan psar yang diincarnya yakni high-end, Vivo V7+ memiliki spesifikasi yang handal sekalgius fitur yang terdapat didalamnya lebih lengkap. Sebagi seri lanjutan juga terdapat beberapa komponen yang diupdate sehingga lebih gesit dalam pengopersiannya.

vivo-v7+-1

  • Layar
5.99 inci IPS LCD Capacitive , 720 x 1440 pixels
  • Body
155.9 x 75.8 x 7.7 mm, 160 gram, Full Metal
  • Jaringan
3G HSDPA, HSPA+, 4G LTE Cat 6 300/50 Mbps
  • Sistem Operasi
Android v7.0 Nougat
  • Chipset
CPU Snapdragon 450 + GPU Adreno 506
  • Memori
RAM : 4 GB , Internal : 64 GB , MicroSD : up to 256 GB
  • Kamera Belakang
16 MP , Phase detection Autofocus, LED Flash
  • Kamera Depan
24 MP, Soft Light Flash
  • Sensor
Fingerprint, Face Acces, Accelerometer, Proximity, Gyroscope, Compass
  • Warna
Champagne Gold, Matte Black
  • Baterai
Li-lon 3225 mAh

Desain dari Vivo V7+

vivo-v7+11

Pertama akan membahas mengenai bagian desain. Pada Vivo V7+ ini memang nampak memiliki bentuk yang elegan sekaligus kuat. Memiliki dimensi 155.9 x 75.8 x 7.7 mm dengan bobot mencapai 160 gram akan memberikan penggunanya kenyamanan saat dioperasikan dengan satu tangan. Selain itu juga Vivo V7+ ini bermaterialkan full metal sehingga akan menambah kesan premium. Pada produk flagship Vivo ini memiliki varian warna emas dan hitam seperti ponsel-ponsel mewah lainnya.

Layar dari Vivo V7+

vivo-v712.jpg

Dari bagian desain, pembahasan akan beralih ke bagian layar. Dari bagian ini pun Vivo memiiliku kemampuann yang menakjubkan. Menggunakan panel layar IPS LCD Capacitive denga bentang layar seluas 6.0 inchi, serta dapat menghasilkan gambar dengan resolusi 720 x 1440 piksel akan memanjakan penggunanya. Ditambah lagi dengan kerapatan layar yang mencapai 269 ppi di setiap inchinya akan membuat gambar yang dihasilkan pada layar semakin detail dan atraktif. Berita baiknya lagi adalah ponsel Vivo ini sudah dilengkapi dengan proteksi layar Corning Gorilla Glass 4 yang akan melindunginya dari goresan dan retakan.

Dapur Pacu dari Vivo V7+

Puas membahas bagian luarnya yang mewah, beralih ke bagian yang lebih penting. Memiliki chipset Qualcomm SDM450 Snapdragon 450 yang didukung dengan prosessor Octa-core 1.8 GHz Cortex-A53. Vivo V7+ ini memiliki kapasitas RAM besar, yakni 4 GB sehingga tak akan ada kendala saat menjalankan aplikasi lebih dari satu. Lalu untuk urusa grafis, produk premium Vivo ini menggunakan GPU Adreno 506 yang akan menghasilkan gambar lebih nyata. Semua komponen handal tersebut berjalan diatas Platform OS Android 7.1.2 (Nougat) yang dapat diupdate hingga 8.0 (Oreo).

Media Penyimpanan dari Vivo V7+

Kehadiran bagian ini juga terbilang penting, mengingat smartphone Vivo ini memiliki kemampuan yang luar biasa gesitnya. Untuk itu pihak Vivo telah memberikan kapasitas penyimpanan internal seluas 64 GB. Sebuah kapasitas yang besar untuk memenuhi kebutuhan saat ini. Lalu bagi yang merasa kurang cukup dengan penyimpanan internal, tak perlu khawatir karena Vivo V7+ ini sudah didukung dengan media penyimpanan eksternal yang dapat diekspansi hingga kapasitas maksimal 256 GB.

Kamera dari Vivo V7+

(4) vivo v7 plus vs samsung galaxy s8 3

Inilah keunggulan yang menjadi nilai jual bagi flagship Vivo ini. Dari bagian belakangnya, Vivo V7+ ini mengandalkan kamera berkekuatan 16 MP lengkap dengan fitur phase detection autofocus dan LED flash untuk hasil yang masimal walaupun mengambil gambar yang minim pencahayaan. Lalu pada bagian depannya, Vivo V7+ ini dipersenjatai dengan kamera beresolusi 24 MP sehingga mampu menghasilkan gambar yang lebih nyata jika hanya untuk sekedar selfie maupun untuk aktivitas selfie sekali pun. Kedua bagian kamera dari Vivo V7+ ini dapat merekam video dengan kemampuan 1080p@30fps.

Konektivitas dari Vivo V7+

Dari bagian konektivitas sudah terbilang lengkap. Pasalnya, bagian ini sudah dilengkapi dengan Dual-SIM yang dapat digunakan secara bersamaan, dan juga sudah didukung dengan jaringan 4G LTE. Tak ketinggalan juga Bluetooth , A2DP, LE, microUSB 2.0, dan USB On-The-Go untuk transfer data jarak dekat. Dan juga untuk pemetaan lokasi dilengkapi fitur navigasi A-GPS dan GLONASS.

Baterai dari Vivo V7+

Smartphone Vivo ini membutuhkan pasokan daya yang lumayan besar karena seperti pembahasan diatas produk ini dengan komponen yang berkualitas. Untuk itu, Vivo memberikan produknya ini kapasitas baterai besar 3225 mAh. Untuk pemakaian normal smartphone ini dapat bertahan hingga seharian penuh. Namun, tak ada salahnya untuk membawa suplai daya tambahan maupun charger kemanapun penggunanya pergi. Sayangnya, Smartphone Vivo ini belum dilengkapi dengan fitur fast charging sehingga akan sedikit membutuhkan waktu pada saat pengisian daya ulang.

Harga Resmi dan Bekas Vivo V7+ di Indonesia

vivo-v7+

Harga Baru Harga Bekas
Rp. 3,7 jutaan Rp. 3,4 jutaan

Untuk saat ini Vivo V7+ dibandrol dengan harga Rp. 3,7 jutaan. Sedangkan, untuk bekasnya dihargai sebesar 3,4 jutaan tergantung kondisi. Harga tersebut sebagian orang merasa cocok dan sebanding dengan spesifikasi kameranya terutama, dan juga bagian mesin serta fitur yang ditawarkan.

Tanggal Riliis Resmi Vivo V7+ di Indonesia

Vivo V7+ resmi diluncurkan di Jakarta pada 28 September 2017, tak membutuhkan waktu lama untuk langsung didistribusikan di tanah air. Sempat menjadi pertanyaan kenapa V7+ dirilis terlebih dahulu dibanding Vivo V7. Namun, alasan yang pasti adalah untuk memebuhi kebutuhan selfie masyarakat dunia khususnya Indonesia yang dapat mempermudahh mengabadikan moment dimana dan kapan saja.

Kelebihan dan Kekurangan Vivo V7+

vivo-v7+13

Smartphone asal vendor Tiongkok ini memang terbilang  memiliki komponen yang berkualitas. Terbukti dengan dihadirkan kamera dengan resolusi besar saat ini pada bagian depannya, smartphone ini sangat cocok bagi yang gemar selfie dengan hasil maksimal. Namun, tak menutup kemungkinan jika ponsel ini memiliki kekurangan. Berikut kelebihan dan kekurangan Vivo V7+ :

Kelebihan dari Vivo V7+

  • Hadir dengan desain yang sangat berkelas dan terlihat sangat mewah berkat konsep Fullview dengan rasio body 18:9, sehingga layar akan tetap luas namun akan sangat nyaman digenggam.
  • Demi memanjakan konsumennya ponsel ini menggunakan jaringan 4G LTE untuk mengakses internet cepat pada saat browsing atau saat streaming
  • Luas layar berukuran 5.99 inchi, IPS LCD yang sangat memanjakan saat melakukan aktivitas multi media dengan tampilan gambar sangat luas
  • Menggunakan OS versi terbaru Nougat akan memudahkan anda untuk menikmati semua aplikasi yang ada serta memiliki fitur unggulan dan mampu memberi tampilan atar muka lebih beragam
  • Ditenagai Prosesor Snapdragon 450, 8 inti Core, Octa-core yang memiliki kecepatan mencapai 2.2GHz dibangun dengan proses teknologi ditas 14nanometer
  • Multitasking atau menjalankan beberapa aplikasi secara bersamaan akan disongkong dengan RAM 4 GB serta sangat lancar ketika memainkan game berukuran tinggi.
  • Memiliki ruang penyimpanan sangat luas dengan berbekal internal 64 GB, ditemani dengan slot micro SD hingga 256 GB yang memudahkan saat menyimpan berbagai aplikasi ukuran besar
  • Untuk menangkap momen indah kalian bisa pakai kamera belakang 16 MP, Phase detection Autofocus, LED Flash yang mampu menangkap obyek sangat tetap dan hasil sangat memuaskan
  • Sementara buat meneruskan kebiasaan selfie anda dapat memakai resolusi 24MP, Soft Ligt Camera sehingga mampu menangkap obyek sangat jernih meski kondisi minim cahaya
  • Terdapat sensor fingerprint yang mampu memberi keamanan yang berlapis pada smartphone sehingga mampu terhindar dari tangan jahil.
  • Menawarkan fitur Face Assces, untuk membuka layar dengan sensor wajah dengan tingkat akurasi yang sangat tinggi.
  • Bersedia menemani anda dalam jangka waktu seharian penuh sebab disongkong oleh daya baterai 3225 mAh dan sangat cocok untuk bermain game dengan waktu yang sangat lama

Kekurangan Vivo V7+

  • Meski resolusi layar yang dibawa HD+ atau 720 x 1440, namun menurut kami cukup kecil untuk ukuran layar 5,99 inchi.
  • Baterai belum dilengkapi dengan fitur Fast Charging, untuk mengisi daya super cepat, namun hal ini dapat tertutupi dengan 5 v (volts) / 2 A (Amps), sehingga mengisi daya akan tetap cepat.
  • Baterai bersifat Non Removable yang menyatu dengan bodi sehingga sedikit merepotkan jika baterai mengalami kendala kerusakan

 

Demikianlah artikel mengenai Spesifikasi Lengkap dan Harga Resmi Serta Bekas HP Vivo V7+ Plus Terbaru di Indonesia 2017 yang dapat Tim Futureloka sampaikan, semoga bermanfaat. Bagikan artikel ini kepada orang terdekat kalian khususnya pecinta produk Vivo. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!