Spesifikasi Lengkap dan Harga Resmi Serta Bekas HP Samsung Galaxy Note 5 Terbaru di Indonesia 2017

Futureloka

Loading

samsung-galaxy-note-5

Samsung Merupakan vendor asal Negeri Ginseng yang sudah meluncurkan banyak produk dibidang teknologi, khusunya smartphone. Sudah banyak varian smartphone yang diluncurkannya. Setelah sukses dengan Samsung Galaxy Note 4, tak lama hadir seri lanjutannya bertajub Samsung Galaxy note 5.

Ditempatkan di jajaran smartphone premium, tentung Samsung Galaxy Note 5 ini memiliki performa yang maksimal. Selain itu juga phablet Samsung ini tampil dengan bentuk fisik yang elegan. Segmentasi untuk produk samsung ini sudah pasti high-end. Kali ini Tim Futureloka berkesempatan untuk membahas Spesifikasi Lengkap dan Harga Resmi Serta Bekas HP Samsung Galaxy Note 5 Terbaru di Indonesia 2017, berikut ulasan selengkapnya :

Spesifikasi Lengkap HP Samsung Galaxy Note 5

Sebagai penerus dalam Note Series, Samsung tentu memberikan komponen mumpuni pada seri andalannya ini. Selain itu juga sebagai bentuk dari perbaharuan dari seri sebelumnya, tentu Samsung Galaxy Note 5 memiliki teknologi yang lebih canggih.

samsung-galaxy-note-5-1

  • Layar
5.7″Super AMOLED , 1440 x 2560 Pixel
  • Layar
153.2 x 76.1 x 7.6 mm, 171g, Frame metal Cover Glass
  • Jaringan
4G LTE Cat 6 300/50 Mbps
  • Sistem Operasi
Android v5.1 Lolipop
  • Chipset
CPU Exynos 7420 + GPU Mali-T860 MP8
  • Memori
RAM : 4 GB , Internal : 32 GB , MicroSD : up to 200 GB
  • Kamera Belakang
16 MP , Autofocus, Dual LED Flash
  • Kamera Depan
5 MP
  • Sensor
 Accelerometer , Ambient Light , Gyro, Finger Print Sensor
  • Warna
 Black Sapphire, Gold Platinum, Silver Titan, White Pearl
  • Baterai
Li Ion 3000 mAh, Fast Charging

Desain dari Samsung Galaxy Note 5

samsung-galaxy-note-5-2

Pada Samsung Galaxyy Note 5 ini Samsun masih mempertahankan bentuk desain seperti seri sebelumnya, hanya mengalami beberapa perubahan dan lebih kokoh pastinya. Produk Samsung ini memiliki dimensi 153.2 x 76.1 x 7.6 mm dengan bobo 171 gram sehingg masih dikategorikan nyaman untuk digenggam satu tangan. Samsung Galaxy Note 5 memiliki varian warna Black, Gold, Silver dan White. Tak ketinggalan juga Stylus Pen yang menjadi ciri khas dari Note Series. Pada produk Samsung ini juga telah bermaterialkan full metal lengkap dengan backdoor glass yang semakin menambah kesan elegan pada smartphone ini.

Layar dari Samsung Galaxy Note 5

samsung-galaxy-note-5-3

Sama seperti Note 4, Samsung Galaxy Note 5 masih memiliki bentang layar yang sama, yakni 5.7 inch. Tak ketinggalan panel layar khas Samsung, yaitu Super AMOLED yang memiliki tinggkat kecerahhn 20% dibanding smartphone lain. Memiliki resolusi Full HD 2K (1440 x 2560 piksel) dengan kerapatan 518 ppi, sehingga dapat menghasilkan tampilan yang jernih dan detail. Berita baiknya lagi adalah Samsung Galaxy Note 5 ini sudah dilengkapi dengan proteksi layar Corning Gorilla Glass 4 untuk terhindar dari goresan.

Dapur Pacu dari Samsung Galaxy Note 5

samsung-galaxy-note-5-4

Selain memiliki desain fisik yang mewah, dari bagian komponen dalamnya juga terbilang berkelas. Samsung Galaxy Note 5 ini menggunakan chipset khas Samsung, yakni Exynos 7420 yang dikombinasikan dengan dua prosessor Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 dan juga prosesor Quad-core 2.1 GHz Cortex-A57. Untuk urusan multitasking Samsung telah memberikan kapasitas RAM yang besar, akni 4 GB. Tak ketinggalan juga untuk urusan grafis, Samsung Galaxy Note 5 menggunakan GPU Mali-T760MP8. Semua komponen tersebut berjalan diatas Platform OS Android Lollipop v5.1.1 dan dapat diupdate.

Media Peyimpanan Samsung Galaxy Note 5

Untuk sebuah smartphone yang mumpuni dibutuhkan juga bagian penyimpanannya untuk mengakomodasikan system dan file yang ada. Dalam keperluan penyimpanan data, Samsung Galaxy Note 5 dibekali dengan dua varian media penyimpanan, yakni 32 GB dan 64 GB. Untuk saat ini kapasitas tersebut tergolong besar. Sayangnya, Samsung Galaxy Note 5 ini tidak dilengkapi dengan penyimpanan eksternal. Namun walaupun begitu, dirasa kapasitas yang disediakan Samsung untuk phabletnya inii masih cukup luas.

Kamera dari Samsung Galaxy Note 5

samsung-galaxy-note-5-5

Sudah menjadi kebutuhan wajib untuk setiap smartphone untuk memiliki spesifikasi kamera yang mumpuni. Maka dari itu, Samsung Note 5 telah dibekali dengan kamera belakang dengan resolusi 16 MP lengkap dengan autofocus, LED Flash untuk menghasilkan gambar yang maksimal. Kemampuan merekam video dari phablet ini juga dapat diandalkan, karena memiliki kemampuuan record yang baik, yakni Full HD 2K 2160p@30fps. Pada bagian depannya, Samsung Galaxy Note 5 memiliki resolusi sebesar 5 MP, sehingga dapat digunakan untuk video call ataupun hanya sekedar selfie.

Konektivitas Samsung Galaxy Note 5

Phablet Samsung ini juga dibekali dengan konektivitas yang sangat lengkap guna memberikan akses internet yang lancar kepada penggunanya. Tak salah jika seri ini dikatakan sangat fungsional. Samsung Galaxy Note 5 telah mendukung jaringan 4G LTE yang diklaim sebagai jaringan internet tercepat saat ini. Gadget Samsung ini juga telah dibekali dengan NFC, dan Bluetooth untuk keperluan transfer data jarak dekat. Dan tak ketinggalan juga navigasi A-GPS dan GLONASS untuk pemetaan lokasi.

Baterai dari Samsung Galaxy Note 5

Untuk menjalakan smartphone yang memiliki komponen yang handal, tentu dibutukan suplai daya yang besar. Pada Samsung Galaxy Note 5 ini telah dibekali baterai dengan kapasitas besar 3000 mAh. untuk saat ini kapasitas sebeesar itu masih tergolong standar mengingat dikelasnya saat ini masih memiliki kapasitas yang lebih. Jika digukan secara normal, phablet Samsung ini dapat bertahan hingga seharain full. Selain itu juga Samsung Galaxy Note 5 ini dibekali dengan fitur Fast Charging sehingga  tidak memakan waktu yang lama saat pengisian ulang.

Harga Resmi dan Bekas Samsung Galaxy Note 5 di Indonesia

samsung-galaxy-note-5-6

Harga Baru Harga Bekas
Rp. 4,6 jutaan Rp. 3,7 jutaan

Untuk saat ini Samsung Galaxy Note 5 dibandrol dengan harga Rp. 4,6 jutaan. Sedangkan untuk bekasnyya dihargai sebesar Rp. 3,7 jutaan tergantung kondisi. sampai saat ini Samsung Galaxy Note 5 masih banyak peminatnya dikarenakan memiliki teknologi yang lebih unggul pada saat itu. Sehingga masih dapat diandalkan untuk dioperasikan saat ini.

Tanggal Rilis Resmi Samsung Galaxy Note 5 di Indonesia

samsung-galaxy-note-5-7

Samsung Galaxy Note 5 dirilis dan masuk ke Indonesia pada Agustus 2015 lalu. Karena larisnya Samsung Galaxy Note 4, maka tak ada alasan untuk Samsung tidak melanjutkan kesuksesannya untuk mengeluarkan seri terbarunya. Selain itu juga hadirnya phablet ini untuk memenuhi kebutuhan masyarakat khususnya yang memerlukan spesifikasi yang lebih.

Kelebihan dan Kekurangan Samsung Galaxy Note 5

samsung-galaxy-note-5-8

Sebagai buatan manusia lainnya, smartphone pun tetap memiliki kekurangan walaupun sudah dilengkapi dengan teknologi canggih sekalipun. Dengan begitu dengan adanya kelebihan yang hanya dimiliki oleh smartphone ini, diharapkan dapat menutupi kekurangannya. Berikut kelebihan dan kekurangan Samsung Galaxy Note 5 :

Kelebihan Samsung Galaxy Note 5

  • Desain premium dengan body full metal, membuatnya terlihat sangat mewah.
  • Layar Lebar 5.7 Inch Super AMOLED dengan resolusi Quad HD yang sangat nyaman untuk browsing internet, nonton youtube, maupun bermain games.
  • Dilengkapi dengan Corningg Gorilla Glass sebagai pelindung layarnya.
  • Dual SIM support sangat membantu untuk kita yang mempunyai simcard lebih dari satu.
  • Sudah mendukung jaringan internet super cepat 4G LTE.
  • Memori internal dengan pilihan 32/64/128 GB & RAM 4 GB untuk menyimpan berbagai macam file dan aplikasi.
  • Chipset Exynos 7420 yang memiliki kinerja yang tangguh, mulus, dan tanpa lag.
  • Kamera Utama 16 MP yang sudah dilengkapi Autofokus, OIS dan dual LED Flash.
  • Mampu merekam video dengan hasil QHD.
  • Kamera Depan 5 MP cocok buat selfie yang sedang tren saat ini.
  • Baterai lumayan besar 3000 mAh yang akan mampu bertahan lama pada saat digunakan.
  • Dilengkapi dengan Finger Print Sensor untuk menjaga privasi penggunanya.

Kekurangan Samsung Galaxy Note 5

  • Body yang terlalu besar sehingga perlu tempat khusus pada saat dibawa kemana-mana.
  • Harga yang terbilang cukup mahal
  • Perku waktu cukup lama pada saat pengisian baterai karena tidak dilengkapi dengan Fast Charging
  • Kamera depan tidak dilengkapi dengan LED Flash sehingga untuk pengambilan gambar ditempat yang minim cahaya hasilnya kurang maksimal

samsung-galaxy-note-5-9

Demikianlah artikel mengenai Spesifikasi Lengkap dan Harga Resmi Serta Bekas HP Samsung Galaxy Note 5 Terbaru di Indonesia 2017 yang dapat Tim Futureloka sampaikan, semoga bermanfaat. Bagikan artikel ini kepada orang terdekat kalian khusunya penggemar produk Samsung. Sampai jumpa di artikel selanjutnya!